PABUMNews – Pembangkit Listrik Tenaga Panasbumi (PLTP) di Indonesia tersebar di beebagai daerah. Di bawah ini PLTP yang eksisting di Indonesia.
1. PLTP Sarulla di Tapanuli Utara, Sumatera Utara, beroperasi pada tahun 2016, dioperasikan Sarulla Operation Limited
2. PLTP Sungai Penuh terdapat di Kec. Gunung Raya, Kab. Kerinci, Jambi), dioperasikan oleh PT Pertamina Geothermal Energi.
3. PLTP Hululais, terdapat di Kabupaten Lebong, Bengkulu dioperasikan oleh PT Pertamina Geothermal Energi.
4. PLTP Lumut BalaiL, berlokasi di Desa Panindayan, Kecamatan Semendo, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan, dioperasikan PT Pertamina Geothermal Energi.
5 PLTP Karaha di Karaha Bodas, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, dioperasikan oleh PT Pertamina Geothermal Energi.
6. PLTP Tulehu terletak di Desa Suli dan Tulehu Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku dioperasikan oleh PT PLN.
7. PLTP Sibayak, terletak di Gunung Sibayak – Gunung Sinabung, Provinsi Sumatera Utara. Dioperasikan PT PGE.
8. PLTP Ulubelu, terletak di Kecamatan Ulubelu, Kab. Tanggamus, Lampung. Pembangkit listrik yang mulai beroperasi pada tahun 2012 dioperasikan PT Pertamina Geothermal Energi
9. PLTP Kamojang di Kab. Garut, Jawa Barat. Dioperasikan PT Pertamina Geothermal Energi
10. PLTP Lahendong, di Lahendong, Sulawesi Utara. Dioperasikan PT Pertamina Geothermal Energi
11. PLTP Gunung Salak, terletak di Taman Nasional Gunung Halimun Salak, Jawa Barat. Memulai beroperasi pada tahun 1994. Dioperasikan Star Energy.
12 PLTP Darajat, terletak di Gunung Papandayan di Kabupaten Garut, Jawa Barat, dioperasikan Star Energy dan PT Pertamina ini
13. PLTP Wayang Windu Star terletak di Kab. Bandung, Provinsi Jawa Barat. Beroperasi semenjak tahun 1999, dioperasikan oleh Star Energy?
14. PLTP Dieng terletak di Kecamatan Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah, dioperasikan PT Geo Dipa Energi
15. PLTP Patuha berlokasi di daerah Ciwidey, Jawa Barat, dioperasikan PT Geo Dipa Energi.
16. PLTP Mataloko, terletak di Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur (NTT) dioperasikan PT. PLN.
17. PLTP Ulumbu terletak di Desa Wewo, Satarmase, Manggarai Tengah, NTT, dioperasikan PT. PLN.
(Es)